Knowledge Terkait Backlink Profil


Sejauh ini, backlink profil cukup berkontribusi besar untuk perkembangan website yang saya kelola.

DA dan PA website saya terbilang tinggi karena saya rutin menanam backlink profil di situs-situs luar negeri yang notabennya gratis.

Saya tinggal register atau sign up aja, lalu taruh URL homepage saya di situs-situs luar negeri tersebut.

Jujur, selama saya ngeblog atau mengelola website, saya tidak pernah membeli backlink PBN. Tidak pernah juga tukeran backlink dengan sesama blogger. Dan tidak pernah mengeluarkan uang untuk melakukan content placement agar memperoleh backlink.

Rata-rata, saya selalu memaksimalkan backlink profil untuk menaikkan DA & PA website saya.

Baca Juga: Blogroll, Blogroll, & Blogroll

Sebenarnya berdiskusi terkait backlink profil dengan blogger-blogger yang jualan backlink, saya pasti memperoleh penilaian buruk.

Kata mereka, backlink profil itu nggak ngefek. Menanam backlink profil yang nofollow itu nggak ngaruh, dan sebagainya.

Padahal, backlink profil sebenarnya banyak kegunaannya, terutama untuk website atau blog baru.

Setidaknya dengan menanam backlink profil, lalu backlink yang kita tanam tersebut terindeks Google, maka backlink-backlink-nya bakal muncul di Google saat kita mengetik domain website sendiri.

Contoh:

Knowledge Terkait Backlink Profile

Secara tidak langsung, backlink profil bermanfaat untuk visibilitas dan eksistensi website kita di mesin pencari. Ini yang tidak diketahui oleh para blogger yang suka berjualan backlink PBN, backlink edu, dan sebagainya.

Backlink profil juga bisa dimanfaatkan untuk menaikkan posisi artikel di Google. Jadi bukan halaman homepage-nya yang dibacklink, melainkan halaman artikelnya. Saya sudah pernah melakukannya sendiri, dan boleh dibilang work.

Nah, pertanyaan yang sering saya dengar dari para blogger terkait backlink jenis ini adalah, apakah menanam backlink profil harus relevan dengan niche blog atau website kita?

Lebih bagus mah relevan. Tapi susah nyari situs-situs khusus berniche travel misalnya. Dan nggak semua situs travel luar negeri menyediakan kolom sign up. Dan nggak semua situs travel luar negeri yang menyediakan kolom sign up, bisa kita taruh backlink di bagian profil.

Jadi susah ngumpulin situs yang relevan dengan blog atau website kita untuk ditanam backlink. Ngabisin waktu.

Jadi, relevan atau tidak, selama situs-situs luar negeri tersebut yang bisa ditanam backlink profil, tinggal tanam aja.

Bagi website atau blog baru, memang langkah pertama untuk menanam backlink adalah backlink jenis profil. Ini untuk menguatkan halaman homepage dulu, sebelum nantinya nge-backlink artikel.

Bagaimana dengan website kita yang sudah berumur? Bolehkan menanam backlink profil?

Ya jelas boleh. Saya sendiri masih sering nanem backlink profil, tapi backlinknya diarahkan ke halaman artikel, karena homepage website saya sudah kuat. Sudah cepat terindeks Google.

Pertanyaan lainnya, apakah nanem backlink profil bagusnya dofollow semua?

Pertanyaan ini tidak kalah penting diketahui oleh teman-teman yang ingin menanam backlink profil. Dan perlu saya sampaikan bahwa, backlink yang bersifat dofollow memang bagus ketimbang nofollow. Semua blogger tahu itu.

Namun bukan berarti backlink yang sifatnya nofollow diabaikan. Saya malah, baik itu dofollow atau nofollow, pasti saya tanem aja.

Misal, situs Medium itu nofollow. Saya tetep nanem backlink di Medium karena otoritas domainnya bagus. Terus situs Dribbble itu nofollow, saya tetap suka nanem di sana. Dan semua situs yang sifat backlinknya nofollow, selama DA, PA, dan DR-nya tinggi, pasti saya tanem backlink.

Saya tidak peduli dengan backlink yang bersifat nofollow. Selama situsnya berkualitas baik, saya pasti nanem backlink di sana.

Jadi, backlink profil itu banyak manfaatnya. Baik untuk website atau blog baru, maupun website yang sudah berumur. Selama situs yang kita tanami backlink berkualitas bagus, ya tinggal tanam aja.

Begitu kira-kira.

Terakhir, bagi teman-teman yang tidak punya waktu luang untuk menanam backlink, teman-teman bisa menggunakan jasa pemasangan backlink profil kepada saya. Nanti saya kasih 50 backlink campuran; profil dan contextual backlink.

Semua situs untuk menanam backlink kualitasnya mantep semua. Dan backlink-backlink yang saya koleksi bukan ditanam di dalam komentar. Istilahnya bukan backlink komen. Ini asli backlink profil dan contextual backlink di situs yang DA & PA-nya tinggi.

Tinggal cek sendiri sama teman-teman nantinya.

Sekian.

Catatan:

Untuk menggunakan jasa saya, hubungi saya melalui WA ke nomor 0895635986914.

Pembayaran harus dari awal, dan pengerjaan maksimal 4 hari karena dikerjakan secara manual dan hati-hati.